Friday, December 6, 2013

Verifikasi Jaringan FTTH

Verifikasi Jaringan FTTH

Model jaringan yang telah di disain adalah Fiber To The Home (FTTH) menggunakan teknologi Gigabit Passive Optical Nerwork (GPON) dengan menggunakan splitter yang memecah saluran ke 16 pengguna. Dimana sinyal yang dibangkitkan ada tiga yaitu sinyal suara (voice), data, dan video yang dibedakan dengan panjang gelombang (λ) yaitu 1310 nanometer, 1490 nanometer, dan 1550 nanometer. Berikut adalah keluaran sinyal digital yang dibangkitkan oleh PRBS  dan telah dikodekan menggunakan NRZ. 


Model jaringan juga di disain sesuai dengan standar yang sudah ditentukan untuk sistem komunikasi serat optik. Selain itu, model jaringan ini telah disimulasikan dengan menggunakan Optisystem 10. Gambar 4.2 sampai dengan Gambar 4.5 memperlihatkan bahwa model yang dirancang telah dapat mentransmisikan sinyal informasi yang diinginkan. Gambar-gambar berikut menampilkan sinyal keluaran dari komponen MZM, Serat Optik, dan Splitter yang bekerja pada panjang gelombang 1310 nanometer, 1490 nanometer, dan 1550 nanometer.

Ditulis Oleh : Note // 7:52 AM
Kategori:

0 komentar :

Post a Comment